Sunday, August 30, 2015

Jangan Takut Gagal

Kesulitan adalah bagian yang tak dapat terpisahkan dari kehidupan.

Tidak ada manusia yang tidak pernah merasakan kesulitan.

Yang membedakan satu orang dengan orang lainnya adalah bagaimana orang tersebut menyikapi kesulitan yang ada.

Dalam hidup, kesulitan adalah bagian dari ujian manusia apakah ia siap untuk diangkat ke derajat yang lebih tinggi.

Kesulitan hidup ibarat ujian kenaikan kelas yang menguji apakah seorang siswa layak mendapatkan kenaikan kelas atau tidak.

Karena itulah, jika seorang mendapatkan kesulitan atau rintangan dalam hidup.

Seharusnya ia bersyukur dan bergembira. Karena ia mendapatlan kesempatan untuk menaikkan derajat dalam hidupnya.

Simaklah berbagai cerita orang yang telah sukses di dunia ini.

Hampir semuanya menemui kegagalan dalam Proses pencapaian kesuksesan mereka.

Namun demikian...
Orang -orang sukses tidak aka  pernah larut dalam kegagalan tersebut.

Mereka tidak akan berhenti berusaha.

Kegagalan bagi mereka adalah proses pembelajaran untuk menuju kesuksesan.

Kegagalan harus dipahami sebagai hal yang wajar yang harus dijalani seseorang.

Jika Anda ingin mencapai kesuksesan dan impian yang Anda miliki , jangan pernah takut untuk mencoba melakukan sesuatu.

Keberanian  untuk mencoba adalah langkah awal yang harus anda miliki. Keberanian merupakan kunci utama agar seseorang mencapai kesuksesan.

Ketakutan-ketakutan yang ada disekitar kita sebenarnya diciptakan oleh pikiran kita sendiri.

Cara paling mudah untuk menghilangkan ketakutan dalam pikiran kita adalah dengan menghadapi ketakutan itu sendiri.

Misalnya kita takut menghadapi ketinggian, maka cobalah untuk langsung berdiri diatas gedung yang tinggi.

Pada awalnya memang kaget yang luar biasa. Tapi lambat laun. Kita akan menyadari bahwa ketakutan tersebut pada dasarnya hanyalah ciptaan pikiran kita. Lambat laun kita bisa menghilangkan ketakutan tersebut.

Untuk mengurangi ketakutan akan masa depan kita. Maka kita bisa melakukan pengelolaan resiko dengan cara menyiapkan diri jika terjadi berbagai resiko. Bahkan resiko terburuk sekalipun.

Pengelolaan resiko ini membuat landasan keberanian kita semakin kuat. Untuk menggapai kesuksesan didepan.

Yang jelas, tidak ada alasan bagi kita untuk tidak melangkah kedepan jika kita menginginkan sebuah kesuksesan.

Salam semangat.

Millah Kamilah M

Toko online Rumah Kue Millah
08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4229

Belajar Memaafkan Kesalahan Orang

Sangat penting untuk memiliki sifat memaafkan.

Tidak ada yang lebih indah dari sebuah jiwa yang besar didunia ini dari memaafkan sebuah peristiwa.

Memaafkan bisa jadi memaafkan orang lain yang kita anggap berbuat salah pada kita.

Ini hal yang paling sulit, karena rasa sakit itu kadang sudah menyayat hati secara tajam.

Memaafkan kadang berarti memaafkan diri kita sendiri, karena sudah melakukan sebuah kesalahan.

Terkadang, memaafkan diri sendiri ini menjadi hal yang jauh lebih sulit dibandingkan memaafkan kesalahan orang lain.

Apalagi jika peristiwa itu terjadi karena kesalahan yang pernah kita lakukan.

Perlu disadari, penyesalan apapun tidak akan mengubah hal yang sudah terjadi.

Yang diperlukan adalah segera bangkit dan memperbaiki kesalahan yang sudah dilakukan.

Dengan demikian, apapun kesalahan yang kita lakukan bisa memberi makna mendalam sebagai titik tolak sebuah kemajuan.

Kita harus mampu keluar dari bayang-bayang peristiwa kelam yang terjadi, untuk kemudian menjadikan hal itu sebagai motivasi yang sangat kuat untuk lebih maju.

Memaafkan sebuah peristiwa bukan berarti melupakan peristiwa itu sama sekali.

Memaafkan sebuah peristiwa berarti kita mungkin masih ingat peristiwa buruk yang menghantui kita secara detail, tetapi kita tidak lagi menanggapinya secara emosional.

Karena kita menyadari bahwa peristiwa itu sudah digariskan dalam hidup kita agar kita mengambil hikmah dari apa yang sudah terjadi.

Semoga bermanfaat

Salam semangat

Millah Kamilah M

Toko online Rumah Kue Millah
08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 52389C8A

Menikah sambil kuliah, kenapa tidak?

Menikah sambil kuliah adalah hal yang luar biasa bagi kami.

Dulu...saya tidak pernah terbayang
menikah diusia muda. 

Bukan cita-citaku menikah diusia muda.
Namun..ternyata ketika jodoh itu datang. Kita tidak pernah tahu kapan jodoh itu datang menghampiri kita.

Begitupula yang terjadi pada kami berdua.
Saya dan suami yang memiliki komitmen tidak ada kamus istilah pacaran dalam hidup kami.

Kalau ada yang betul-betul serius ingin menikah denganku.biasanya saya akan berikan tantangan pada mereka.

Kalau berani datang dan melamar pada orangtuaku. Maka saya acungkan dua jempol atas keberanian mereka.

Ternyata teman laki-laki  yang mengenal saya mereka berani melamar  saya namun mereka berguguran disaat ditolak lamarannya oleh orangtuaku.

Karena posisi saya masih kuliah.Jadi orangtua saya keberatan untuk menikahkan saya dengan yang lain.

Saya sendiri awalnya tidak begitu antusias untuk menikah diusia muda.

Namun berbeda dengan suamiku. Beliau begitu semangat memperjuangkan untuk menikah denganku.

Hal itupula yang membuat saya luluh dan terharu dengan perjuangannya.

Ya...saya memang tak punya mimpi menikah diusia muda.

Namun ternyata kami dipertemukan oleh Allah memiliki visi dan misi yang sama.

Kami ingin menegaknya setengahnya din. 
Sehingga saya fokus bisa kuliah. Dan suami fokus dan semangat untuk mencari nafkah.

Kami menikah diusia muda, saat itu usia saya 21 tahun dan usia suami 25 tahun, 

Saya juga tidak sembarang, memilih pasangan hidup. 

Selama taaruf dan bertukar biodata. Saya mencari tahu sebanyak-banyak tentang beliau kepada sahabat-sahabat terdekatnya. Sambil shalat istikhoroh. 

Saya berdoa
Ya Allah berikan jodoh yang terbaik untuk dunia dan akhirat kami yang dapat membahagiakan dan menyelamatkan kami baik di dunia maupun diakhirat.

Alhamdulillah..setelah proses yang penuh perjuangan. Walaupun pada awalnya orangtua saya tidak mengizinkan.

Ternyata suamiku betul-betul meyakinkan orangtuaku. Bahwa dengan menikah. Tidak akan menghalangi semua mimpi dan cita-citaku.

Beliau janji akan mendukung dan mensupport apapun yang positif untuk kemajuan saya.
Dan suamiku betul-betul membuktikan janjinya. Sehingga orangtuaku akhirnya merestui kami menikah.

Karena saya yakin Ridho Allah ada pada Ridho orangtua.

Hanya sekitar dua minggu setelah proses pertemuan saya dengan suami.
Akhirnya kami menikah.

Saya pikir yang namanya cinta atau sayang nanti juga akan tumbuh subur jika kita pupuk dengan baik.

Kami juga yakin dengan menikah muda, kita bisa lebih terjaga dari hal-hal yang mudarat.
Tak mudah memang menjalaninya.
Namun...Alhamdulillah...kita bisa melaluinya bersama.

Kini 15 tahun pernikahan kami.

Alhamdulillah ...selama ini pula saya dan suami jarang sekali kami bertengkar bahkan tidak pernah ada percekcokan.

Saat ada masalah, kami biasanya mengkomunikasikan bersama, sehingga bisa menghasilkan solusi yang terbaik.

Saya dan suami memiliki perbedaan sifat. Namun kami memiliki  hobi yang sama, yaitu senang membaca dan senang dengan dunia anak-anak. 

Kami juga bisa saling melengkapi kekurangan kami.

Suami saya yang kharismatik, ulet, pekerja keras,  begitu sayang dan perhatian juga bertanggung jawab pada keluarga.

Beliau memang tidak banyak bicara. Lebih banyak memberikan contoh teladan yang baik bagi keluarga, dan beliau selalu membuktikan cinta dan kasih sayangnya lewat perbuatannya.

Banyak pembelajaran yang saya dapatkan dari pernikahan yang kami jalankan.

Kami jadi belajar saling memahami, 
saling pengertian, saling mengenal, saling menghargai, saling menyayangi dan saling mensupport  juga bisa bersinergi.

Kami juga bisa saling memberikan masukan.

Jika saya lagi sedih, suami yang menghiburku. Begitupula sebaliknya.

Ketika menikah disaat masih kuliah. saya juga masih harus berjuang untuk mendapatkan gelar sarjana. 
Begitu menguras tenaga dan pikiran.
Saya harus bimbingan skripsi dengan membawa putriku.

Terkadang..sebelum bimbingan saya harus menitipkan putriku terlebih dahulu pada yang lain. 

Untungnya ada saudariku yang selalu bersedia menjaga putriku saat bimbingan skripsi.
Namun saya yakin ketika kita menjalani kehidupan ini dengan penuh kesabaran dan lapang dada dan ikhlas.

Ujian apapun yang Allah takdirkan pada kita, akan bisa kita lalui bersama.

Semoga Allah selalu memberikan keberkahan pada keluarga kita semua.

Dan menjadikan keluarga yang sakinah, mawadah dan warohmah.
Suamiku sayang...

Terimakasih banyak telah setia mendampingiku dalam suka maupun duka.
Semoga Allah senantiasa membimbing kita dalam meraih ridho dan surga-Nya.
Aamiin Yaa Robbal Alamin

Jangan pernah takut menikah diusia muda ya.

Happy Anniverssary..

21 Sept 2015

Sayembara Fiksi 2015/2016

Sayembara Fiksi 2015/2016

Sayembara Fiksi dibuka kembali!

Tantang daya cipta Anda untuk menjadi penulis terkenal sekaligus membawa pulang
total hadiah Rp44 juta!

Syarat Umum Sayembara Cerpen & Cerber femina 2015/ 2016:
>>Peserta adalah Warga Negara Indonesia.
>>Naskah ditulis dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar, menggunakan ejaan yang disempurnakan.
>>Naskah harus karya asli, bukan terjemahan.
>>Tema bebas, namun sesuai untuk majalah femina.
>>Naskah belum pernah dipublikasikan di media cetak, elektronik dan online, dan tidak sedang diikutsertakan dalam sayembara lain.
>>Peserta hanya boleh mengirim 2 naskah terbaiknya.
>>Hak untuk menyiarkannya di media online ada pada PT Gaya Favorit Press.
>>Redaksi berhak mengganti judul dan menyunting karya.
>>Naskah yang tidak menang, namun memenuhi syarat, akan dimuat di femina.
>>Penulis akan mendapat honor sesuai standar femina.
>>Keputusan juri mengikat, tidak dapat diganggu gugat, dan tidak ada surat-menyurat.
>>Lomba ini tertutup untuk karyawan Femina Group.
>>Naskah dikirim ke redaksi femina, Jl. H.R. Rasuna Said Kav. B32-33, Kuningan, Jakarta Selatan, 12910

Syarat Khusus Cerpen:
>>Diketik dengan komputer di atas kertas HVS kuarto dengan jarak dua spasi. Font Arial ukuran 12.
>>Panjang naskah 6-8 halaman, dan dikirim sebanyak dua rangkap disertai 1 (satu) CD berisi naskah.
>>Naskah dilampiri formulir asli dan fotokopi KTP.
>>Pada amplop kiri atas ditulis: Sayembara Mengarang Cerpen Femina 2015.
>>Naskah ditunggu selambat-lambatnya 15 September 2015.
>>Pemenang akan diumumkan di majalah femina yang terbit pada bulan November 2015.

Syarat Khusus Cerber:
>>Diketik dengan komputer di atas kertas HVS kuarto dengan jarak dua spasi. Font Arial ukuran 12.
>>Panjang naskah 40-50 halaman.
>>Dijilid dan dikirim sebanyak dua rangkap disertai 1 (satu) CD berisi naskah.
>>Naskah dilampiri formulir asli dan fotokopi KTP, serta sinopsis cerita.
>>Pada amplop kiri atas ditulis: Sayembara Mengarang Cerber Femina 2015/2016.
>>Naskah ditunggu selambat-lambatnya 30 November 2015.
>>Pemenang akan diumumkan di majalah femina yang terbit pada bulan April 2016.

Hadiah Sayembara Cerpen*

Pemenang 1 : Rp6.000.000
Pemenang 2: Rp 4.000.000
Pemenang 3: Rp3.000.000

Hadiah Sayembara Cerber*
Pemenang 1 : Rp15.000.000
Pemenang 2: Rp 9.000.000
Pemenang 3: Rp7.000.000

Anda juga bisa mengunduh formulirnya di sini: Formulir Sayembara Fiksi FEMINA 2015/2016

Kami nantikan karya terbaik Anda!

Cek koleksi #fiksi femina di: FIKSI FEMINA
Koleksi #fiksi karya Komunitas Writers Club femina, klik: KARYA ANDA

Saturday, August 29, 2015

Buku Aneka Cookies

Bagi yang ingin wirausaha dibidang tata boga khususnya pembuatan cookies.

Ada beberapa buku yang kami rekomendasikan dan bisa menjadi panduan buat teman-teman.

Yuk kita lihat buku apa saja yang bisa kita miliki.

Info pemesanan
Toko Online Rumah Kue Millah
08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4229

Website :www.rumahkuemillah.blogspot.com

Aneka Buku Kuliner Decoration Cake

Bagi teman-teman yang ingin belajar membuat hiasan kue atau Cake Decoration.

Nah..ada beberapa buku kuliner yang kami rekomendasikan dan bisa dijadikan panduan untuk teman-teman.

Buku tersebut diantaranya adalah

Info pemesanan
Toko online Rumah Kue Millah
08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4229
Website : www.rumahkuemillah.blogspot.com

Thursday, August 27, 2015

7 Langkah Menuju Kebahagiaan

7 Langkah Menuju Kebahagiaan

Setiap orang pasti menginginkan kebahagiaan.
Namun arti bahagia menurut setiap orang berbeda.

Disini saya coba sharing. Ada beberapa langkah yang bisa kita lakukan untuk menuju kebahagiaan

1. Mengenali Diri Sendiri

Setiap orang memiliki tujuan, kita harus menempuh perjalanan ke dalam diri untuk menemukan perjalanan ke dalam diri untuk menemukan hakikat tujuan kita yang sesungguhnya. Semakin jelas misi hidup yang  kita tetapkan, semakin besar kesempatan kita untuk memenuhinya.

Setiap hari adalah hari yang baru, hari yang membuat kita selalu belajar tentang diri kita dan ligkungan sekitar kita.

Agar kita bisa tetap belajar, kita perlu memperhatikan dan merenungkan berbagai pengalaman kita sehari-hari. 

Kita harus bisa belajar, setidaknya satu pelajaran setiap hari , bila kita benar-benar menyadari apa yang tengah berlangsung disekitar kita. 

2. Menjaga Perilaku positif

Kita semua dikaruniai cara-cara yang unik dan khas.

mensyukuri setiap karunia yang Allah berikan dan fokus pada hal-hal yang positif maka akan menciptakan energi untuk mengembankan karunia-karunia tersebut.

Kita tidak bisa mengendalikan apa yang dipikirkan dan dilakukan orang lain.

Kita hanya bisa mengendalikan pikiran dan tindakan kita sendiri.

Semakin kita memusatkan perhatian perhatian pada pikiran dan tindakan kita, semakin kita bisa mengendalikan kebahagiaan kita sendiri.

Artinya, kita tidak perlu mencemaskan apa yang dipikirkan orang lain terhadap diri kita dan biasakanlah berprasangka baik pada orang lain.

Kita harus berusaha setiap hari agar melakukan yang terbaik yang bisa kita lakukan.

3. Mengasah Keterampilan

Kita memiliki peran yang unik dijalankan daam hidup dan waktu kita yang terbatas. sepanjang hidup, kita harus menunaikan tanggung jawab dan berusaha mwujudkan cita-cita kita.

Dengan memfokuskan pada hal-hal yang utama dan senantiasa memiliki pandangan yang seimbang, kita akan mampu menunaikan segala tanggung jawab, meraih sukses dan menciptakan keharmonisan.

Apabila kita bekerja dengan sepenuh hati, meneguhkan dan membantu orang lain serta memberikan kemudahan bagi orang lain, kita telah membuat perubahan positif pda diri kita dan orang-orang sekitar kita.

4. Membangun Hubungan yang sehat

Hubungan kita dengan sahabat sangatlah penting. Bila kita punya hubunan sehat yang penuh kasih, saling menghormati, saling berdialog dan saling memberi pelajaran, kita akan mengalami kebahagiaan.

5. Menjadikan Etika dan Nilai sebagai Panduan hidup

Hidup secara etis, kebiasaan memaafkan orang lain, dan ketulusan niat merupakan tiga hal yang kita butuhkan agar kita bisa berhubungan dengan realitas ruhani, pada gilirannya, kita akan merasakan kehadiran Allah.

Dari kesenangan yang ada,tak ada yang menandingi kenikmatan memberi.

Ketika kita menyenangkan orang lain , sebenarnya kita sedang menyenangkan diri sendiri.

Semakin banyak kita memberi semakin banyak kita memiliki.

6. Membangkitkan spiritualitas

Melalui solat,zikir, meditasi, perenungan terhadap alam dan hubungan tak terpisahkan dengan realitas ruhani, kita bisa menjalani kehidupan yang penuh berkah dan bahagia.

7. Menikmati Perjalanan

Kebahagiaan merupakan pilihan, kita semua bisa memilihnya, Begitu berpikir bahwa kita bahagia maka kita bahagia.

Dengan cara itu, kita akan mampu menghadapi segala tantangan hidup disertai rasa percaya diri dan sikap yang optimis.

Salam semangat.

Millah Kamilah Muslimat

Toko Online Rumah Kue Millah
08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 52389C8A

Wednesday, August 26, 2015

Hidup Itu bagai kertas

Hidup itu bagai kertas

Akte kelahiran... adalah kertas.
Kartu imunisasi... kertas.
Piagam kelulusan... kertas.
Ijazah... juga kertas.
--- semuanya hanya berupa kertas

Akad nikah... kertas.
Paspor... kertas.
Surat kepemilikan rumah... juga kertas.
Resep dokter... kertas.
Undangan acara... juga kertas.

Kehidupan kita layaknya kertas-kertas.
Seiring waktu berlaku, dirobek, kemudian dibuang.


Dunia itu semuanya terdiri dari kertas2.

Berapa banyak orang bersedih karena "kertas-kertas" yang
dimilikinya.

^
Dan berapa banyak orang begitu bahagia dengan "kertas-
kertas" yang dimilikinya.

Tetapi, ada satu lembar kertas yang tidak mungkin dilihat
manusia selamanya, yaitu:
SURAT KEMATIAN.


Maka persiapkanlah untuk menghadapi kematian, karena itu adalah "KERTAS" terpenting.

Imam Ali bin Abi Thalib berkata :
"
Dua hal yang tidak akan kekal dalam diri seorang mukmin:
"masa mudanya dan kekuatannya.

Dan dua hal yang berguna untuk setiap mukmin: "akhlak yang mulia dan jiwa yang lapang

"
Dan dua hal pula yang akan mengangkat derajat seorang
mukmin: "sikap tawadhu (rendah hati) dan menolong
kesulitan orang lain"

Dan dua hal pula yang menjadi penolak bala': "sedekah dansilaturahmi

Ada tiga fase hidup yang tampak lucu:
1. Masa puber: anda punya waktu dan kekuatan tetapi tidak
punya uang.
2. Masa bekerja: anda punya harta dan kekuatan, tetapi tidak
punya waktu.
3. Masa tua: anda punya harta dan punya waktu, tetapi tidak
punya kekuatan.

Inilah kehidupan, ketika kita mendapat sebuah karunia. Maka akan hilang karunia lainnya.

Anda selalu yakin bahwa kehidupan orang lain, selalu lebih baik dari kehidupan kita !!

Dan orang lain pun meyakini, bahwa kehidupan kita lebih baik
darinya

Hal itu dikarenakan kita melupakan hal terpenting dalam hidup kita, yaitu bersikap Qanaah (mensyukuri apa yang kita miliki)

Seandainya ada toko yang menjual kebahagiaan, anda akan melihat orang-orang akan berebut mendatanginya.

Kemudian membelinya meskipun mahal harganya. Mereka melupakan bahwa kebahagiaan itu dengan menyempurnakan (sholat) tepat pada waktunya, terlbih dimasjid...
^^semoga bermanfaat bagi kita semua...^^amiiin...

www.rumahkuemillah.blogspot.com
08112224881 ( sms /wa)
Pin BB 54FC4229

Tuesday, August 25, 2015

Kiat Sukses Berwirausaha

Kali yang akan dibahas pada saat siaran di Radio Ardan adalah membahas tentang wirausaha dan bagaimana mengembangkan wirausaha itu sendiri.

Wirausaha merupakan sesuatu yang dilakukan dengan penuh tanggung jawab dan membutuhkan banyak kreativitas.

Ada beberapa kiat yang bisa kita lakukan dalam berbisnis

1. Niatkan bisnis itu karena ibadah kepada Allah.

2. Usahakan sholat tepat waktu dan kalau bisa berjamaah.

Kalau kita sudah bisa sholat tepat waktu, maka saya yakin Allah yang maha mengatur segala-galanya. Akan memberikan yang terbaik untuk kita.

3. Mulailah sesuatu dengan yang anda sukai. Karena jika bidang ini anda sukai maka insha allah tidak akan jadi kendala untuk mempelajari caranya.

Terkadang usaha yang dijalani tidak lekas  menghasilkan keuntungan.
Jika cepat bosan. Bisa jadi mundur sebelum berkembang.

Tapi kalau anda suka , tidak akan ada kata bosan. Yang ada adalah rasa senang menjalaninya.

4. Disiplin dan bertanggung jawab

Adalah hal yang perlu dimiliki seorang enterpreuneur. Sehingga usaha yang anda lakukan bisa dipertanggungjawabkan.

Misalnya anda mengirim barang via online. Kemudian belum datang juga barang kepada konsumen. Maka yang anda lakukan membantu mengeceknya. Sampai barang pesanan itu benar-benar sampai pada konsumen.

5. Mengembangkan ide kreatif anda

Bisnis apapun, kegiatan utamanya sebetulnya marketing.

Karena tidak akan untung tanpa penjualan. Dan tidak akan ada penjualan tanpa marketing.

Marketing  yang paling mudah adalah menggunakan konsumen sendiri. Untuk nengiklankan usaha anda.

Caranya berikan pelayanan yang prima namun dengan harga yang relatif terjangkau.

Jangan lupa selalu berkomunikasi dengan konsumen mengenai kualitas produknya yang mereka kehendaki.

Kembangkan ide-ide kreatif anda dalam menciptakan produk dengan berjalan -jalan di pusat pertokoan dan bisa survey gratis disana.

Sehingga anda bisa mengembangkan ide menjadi lebih kreatif. Sehingga konsumen tertarik untuk membeli produk anda.

Semoga bermanfaat ya..

Millah Kamilah Muslimat.

Toko online Rumah Kue Millah
08112224881( sms/wa)
Pin BB 54FC4229
website : rumahkuemillah. Blogspot. com

Saturday, August 22, 2015

7 Kiat Sukses Berbisnis


Dalam berwirausaha juga menurut beliau memerlukan Networking, tempat dan tentu sebuah kepercayaan. Lewat usaha online dengan memanfaatkan media sosial. Beliau berhasil mengembangkan usahanya.
Ada  tips yang beliau berikan
1. Kejujuran , dengan kejujuran dia mendapatkan kepercayaan dari pelanggan untuk membeli lewat toko onlinenya.dan memberikan kepercayaan sebagai narasumber untuk mengisi pelatihan. Sehingga tak heran cepat melejit usahanya
2. Kedisiplinan , biasanya kalau ada yang order. Langsung kami kirim dan walau kami smskan no resinya kepada pelanggan. Dengan memberikan pelayanan yang terbaik untuk custumernya.
3.Dalam berwirausaha juga kita memerlukan Networking, tempat dan tentu sebuah kepercayaan.
4. Sesuatu yang terjadi dalam hidup tidak terlepas dari apa yang terjadi dari masa lalu. Apa yang terjadi di masa lalu akan berpengaruh di kehidupan masa depan. Karena itulah, kita harus hadapi proses dan kuat terhadap tekanan. . Jadi apa yang kita lakukan sekarang akan berpengaruh kepada masa depan kita. “Ketika kita kecil kita sudah hadapi hidup yang keras, gede nya kita akan kuat terhadap tekanan. Itulah yang saya alami.” tutur Chairul Tanjung.
5. Organisatoris itu juga sangat penting, ketika SMP, SMA, Kuliah ikutlah dalam organisasi-organisasi. Hal ini sangat penting, kenapa? 1. Karena kita akan mengerti management 2. Belajar Leadership dan 3. Bertanggung Jawab
6. Memperhatikan keadaaan lingkungan sekitar itu juga penting, aktif di kegiatan-kegiatan sosial dengan begitu kita akan lebih sensitif terhadap apa yang terjadi pada masyarakat, memahami gerak-gerik masyarakat. Dengan demikan apa yang kita lakukan pun akan di apresiasi oleh masyarakat , kenapa? ya karena sensitifitas kita perduli terhadap masyarakat.
7. Seorang pegusaha itu harus OPTIMIS..!! jangan Pesimis..! Seperti kue donat “Optimis itu adalah kue donatnya, pesimis itu adalah bolongnya, jadi pesimis tidak akan menghasilkan apa-apa” Optimis akan memacu masa depan kita lebih baik. Jangan Lupa “KOMITMEN”, jangan tunggu-tunggu tapi “JUST DO IT” Berbagi 




Toko Online Rumah Kue Millah
0811.222.48.81
pin BB 54FC229
Jual aneka kuliner, bahan kue, buku kuliner dan alat kuliner
Jika anda berminat informasi detail dan pemesanan

Friday, August 21, 2015

Arti Kehadiran Seorang Ibu

Setelah bekerja beberapa lama disebuah perusahaan.
Akhirnya saya memutuskan untuk mengembangkan usaha yang saya miliki dirumah.
Motivasi terkuat karena saya melihat ke empat anak yang masih membutuhkan kehadiran saya dirumah.
Pernah anakku yang pertama bertanya saat ini masih duduk di SD. Mengapa saya masih bekerja diluar mencari uang
"Apakah uang dari abi tidak cukup?" Tanyanya.
Saya menjelaskan bahwa abi bisa mencukupi semua kebutuhan keluarga.
Namun uang yang saya dapat dengan bekerja bisa membantu saudara dan orang lain.
Kebetulan saya memiliki adik perempuan yang kembar. Yang masih kuliah.
Banyak kebutuhan adik-adikku untuk kuliah.
Kalau saya minta ke suami. Saya malu. Lebih baik saya berusaha berbisnis untuk bisa bantu adik-adik saya kuliah. Setidaknya bisa meringankan beban orangtua saya.
Saya anak paling besar diantara saudara saya.
Jadi saya yang bertanggung jawab atas pendidikan adik-adik  saya juga.
Sudah cukup orangtua saya membesarkan dan mendidik saya.
Sekarang tinggal giliran saya yang harus bisa membahagiakan lahir dan bathin mereka.
Alhamdulillah..kehidupan kami sekarang sudah cukup mapan. Namun pertanyaan putriku terus membekas dalam benak saya.
Saya kemudian menyadari bahwa yang pertama kali dicari seorang anak ketika pulang sekolah dan bermain adalah ibunya.
Keberadaan seorang ibu akan membuat anak-anak merasa nyaman dan aman.
Mereka merasa terlindungi dan selalu merada ada sosok tempat mereka bisa menceritakan kegiatan mereka, keluh kesah mereka setiap saat.
Perasaan ini tak mereka dapatkan bila sang ibu bekerja diluar.
Waktu saya adalah mendampingi anak-anak.
Selain mengurus rumah tangga, saya merasa banyak waktu luang.
Saya bukan tipe orang yang suka santai. Dari situ timbullah ide menjalankan bisnis yang bisa dijalankan dari rumah.
Pengetahuan saya yang dapat dari sekolah  pastry dan bangku kuliah ditata boga juga pengalaman bekerja sebelumnya merupakan modal untuk mengembangkan usaha ini.
Dengan keseriusan dan keinginan untuk maju, alhamdulillah usaha saya sekarang berkembang pesat.
Penjualan selain di Indonesia bisa sampai ke manca negara termasuk negara singapura dan hongkong.
Berawal dari yang saya usahakan ini. Kini ada sekitar 33 Reseller Rumah Kue Millah yang tersebar di seluruh Indonesia.
Alhamdulillah...betapa saya mensyukuri semua itu.
Dengan menjalankan bisnis dari rumah.
Saya masih tetap bisa terus bersama anak-anak.
Ketika ada sesuatu yang mereka ungkapkan.
Mereka tinggal menemui saya dimeja sudut rumah.
Ketika saya harus pergi keluar, dalam rangka usaha ini juga.
Saya usahakan untuk pergi setelah anak-anak berangkat sekolah dan kembali setelah anak-anak pulang.
Jadi , saya selalu ada untuk mereka.
Dalam mendidik anak, saya merasa tak perlu banyak memberikan nasehat.  Yang penting contoh keduaorangtua pada anak-anaknya.
Kalau kita hidup sesuai dengan ajaran agama. Maka otomatis anak itu akan meniru.
Alhamdulillah...prestasi anak kami sangat bagus. Alhamdulillah yang sulung kemarin sudah wisuda Tahfid hapalan alquran.
Anak kami yang paling kecil juga sudah terlihat kemandiriannya dari kecil. Anak kedua dan ketiga yang saya lihat memiliki bakat wirausaha dari kecil.
Saya akan coba salurkan keinginnnya untuk menjadi enterpreuneur.
Bagi perempuan, usaha rumahan ini sangat cocok. Karena dengan itu. Kita mampu nengatur waktu antara mengurus rumah tangga dan usaha.
Selain itu, saya pikir sekecil apapun, perempuan harus punya usaha.
Kalau sesuatu terjadi pada suami. Kita tdk akan terlunta-lunta karena tak punya sumber penghasilan.
Ayo...para perempuan kita berkreasi yuk..
Salam semangat
Millah Kamilah Muslimat


Toko Online Rumah Kue Millah
0811.222.48.81
pin BB 54FC229
Jual aneka kuliner, bahan kue, buku kuliner dan alat kuliner
Jika anda berminat informasi detail dan pemesanan



Cetakan Lontong dan cara menggunakannya

cetakan lontong sangat mudah digunakan gini caranya:
1. buka tutup atas dan bawah dari kepompong.
2. potong daun pisang +-10cm X 20cm (sebenarnya bisa jg pake plastik tapi jgn deh…..soalnya takutnya bahan plastik bs berbahaya karena nanti proses masaknya lama)
3. masukkan daun pisang kedalam kepompong melingkar di dinding dalam kepompong
4. Lipat ujung daun bag bawah dan tutup kepompong bag bawah tsb.
5. masukkan bahan yg akan dibuat lontong dg takaran: a. lontong beras : setinggi lubang tengah kepompong b. lontong ketan/tetel: setinggi lubang atas kepompong
6. lipat ujung daun bag atas dan tutup bag atas tersebut dg tutup kepompong yang ada
7. rebus kepompong yang telah diisi bahan sampai matang a. 4 Jam dg panci biasa b. 40 menit dg PRESTO LISTRIK
8. Jadi deh………

Toko Online Rumah Kue Millah
0811.222.48.81
pin BB 54FC229
Jual aneka kuliner, bahan kue, buku kuliner dan alat kuliner
Jika anda berminat informasi detail dan pemesanan


Bermimpilah dan Wujudkan

Bisnis adalah usaha mulia.
Disamping menguntungkan, kita juga bisa membuka lapangan kerja bagi yang membutuhkan
Tapi semua itu perlu harus dimulai. Bukan sekedar ide semata.
Mulailah dari sekarang
Seringkali istilah pengusaha blm dianggap sebagai pekerjaan. Bahkan masyarakat kita lebih banyak menghargai pegawai kantoran yang nampak bekerja dari pagi hingga petang.
Tapi pengusaha apalagi kecil  masih dipandang sebelah mata. Padahal lewat bisnislah orang memperoleh keuntungan bisa berlipat-lipat dibandingkan pegawai kantoran.
Dan itu bisa dimulai dari rumah.
Bisnis rumahan jika dikelola dengan profesional akan menjadi besar.
Banyak bisnis yang berhasil dimulai dari rumah. Misalnya pemilik wardah. Mba Nurhayati Subakat yang harus menjajakan barangnya dari salon ke salon. Kini produknya tersebar keseluruh indonesia bahkan luar negri.
Peluang itu ada dimana-mana. Cobalah buka mata , telinga dan intuisi anda dengan baik.
Anda akan menemukan banyak sekali ide usaha.
Bila anda hobi memasak, mengumpulan  barang bekas, menulis, mengumpulkan komik atau apapun. Bisa jadi ide bisnis anda.
Asalkan kita kreatif dan membuat sesuatu yang disukai pasar maka peluang untuk berhasil lebih terbuka.
Andalah yang menciptakan peluang itu. Misalnya buka toko online, tempat penitipan anak dan lain-lain.
Lalu apakah yang kita lakukan jika ide sudah tercetus?
Lakukan saja. Jangan pernah ragu. Jika ragu ide cemerlang kita bisa segera ditangkap orang lain.
Berawal dari mimpi
Bermimpilah besar dan terus bermimpi besar, kata pepatah.
Karena semua yang kita nikmati sekarang berasal dari mimpi yang dianggap tidak mungkin.
Jika kita berani bermimpi , sebenarnya mimpi itu bisa kita wujudkan dengan kerja  keras dan kesungguhan.
Jangan takut untuk bermimpi, walaupun anda membuka usaha skala kecil dirumah.
Berani adalah modal
Jika anda sudah memiliki mimpi dan ide yang baik, kenapa tidak mulai sekarang?
Beranikan diri untuk mencoba.
Berani adalah modal seorang enterpreuneur.
Mencoba ide atau gagasan secara langsung adalah tantangan yang menyenangkan. Banyak ilmu yang didapat dibandingkan hanya membaca teorinya saja.
Andaikan modal jadi alasan terbesar Anda . Maka ketahuilah banyak pengusaha sukses yang memulai dari nol.
Misalnya Purdi Chandra memulai dari uang 300rb membuat bimbingan primagama.
Berani Gagal
Keseriusan dan kesungguhan dalam berbisnis juga menjadi faktor yang menentukan keberhasilan bisnis yang Anda tekuni.
Hal ini berlaku juga bagi bisnis yang dimulai dari rumah.
Kerja keras perlu tapi jangan sampai tidak efektif dan efisien.

Jangan malas dan cepat puas atas hasil yang didapat.
Hal lainnya adalah daya inovasi yang tinggi terhadap layanan produk dan jasa .
Karena itu seorang pebisnis harus pandai mengikuti perkembangan pasar dan perilaku pesaing.
Pebisnis juga harus menyadari bahwa produk yang ditawarkan banyak..
Tapi apa yang membuat  konsumen itu beralih  menggunakan produk dan jasanya.
Disini pebisnis harus cerdik melihat kemungkinan-kemungkinan yang terjadi.
Bagi pebisnis juga tidak boleh cepat mengharapkan hasil.
Kesabaran itu diperlukan untuk beradaptasi dengan  usaha yang mulai dirintis.
Kadang kegagalan itu perlu dirasa oleh pebisnis karena lewat kegagalanlah para pengusaha akan menghindari kesalahan yang sama..
Jika kita sudah berani mencoba maka  kita harus berani gagal atau berani sukses.
Intinya seberapa keras kita berusaha maka itulah harga yang akan kita dapatkan .
Tidak ada kamus gagal dalam diri enterpreuneur.
Yang ada adalah seberapa cepat anda bangkit dari kegagalan itu.
Bagaimana, siap untuk memulai bisnis.
Salam semangat
Millah Kamilah Muslimat


Toko Online Rumah Kue Millah
0811.222.48.81
pin BB 54FC229
Jual aneka kuliner, bahan kue, buku kuliner dan alat kuliner
Jika anda berminat informasi detail dan pemesanan


08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4229

IRT tak Berpenghasilan, No Way...Yuk cari tahu caranya..

"Bu pekerjaannya apa? "Tanya rekannya tentang aktivitas yang ditekuninya saat ini

Ah..cuma ibu rumah tangga aja, kok. Ngga ada penghasilan, dengan malu-malu seorang ibu menjawab pertanyaan rekannya.

Dari situ muncul pertanyaan apakah ada yang salah dengan profesi ibu rumah tangga?
Apakah dengan hanya menjadi ibu rumah tangga menutup peluang meningkatkan potensi dan income?

Lalu bagaimana caranya seorang ibu bisa mengaktualisasikan dirinya dan mendapatkan penghasilan tambahan bagi keluarga tanpa harus meninggalkan rumah.

Tidak dapat dipungkiri profesi seorang ibu rumah tangga adalah sangat mulia dan memiliki tanggung jawab yang berat.

Betapa tidak, beraneka ragam peran dan fungsi harus dilakoni oleh seorang ibu rumah tangga.

Dirumah ibu bisa bertindak sebagai pengasuh anak, psikolog yang meredam keresahan anak bahkan suaminya.
Seorang juru rawat bagi keluarganya jika ada yang sakit. Sekaligus koki yang menyiapkan menu makanan bergizi bagi keluarganya.

Dan yang tidak kalah penting seorang ibu adalah pendidik bagi anak-anaknya.

Maka dari itu Islam sangat menghargai dan menghormati profesi ini.

Namun kebanggan terhadap profesi ini semakin lengkap bila sebagai ibu rumah tangga juga dapat mengoptimalkan dirinya untuk mencari penghasilan tambahan.

Kenapa mencari penghasilan tambahan??

Dalam islam memang tidak diwajibkan istri untuk mencari nafkah.karena itu tugas pokok suami. Tetapi akan lebih mudah jika istri bisa membantu meringankan beban suaminya dengan memberikan penghasilan tambahan.

Dan ini merupakan sebaik-baiknya sedekah istri terhadap suami dan keluarga. Tentu saja bernilai pahala.

Menggali potensi, membuka pintu rezeki

Lantas bagaimana cara mengembangkan potensi ibu rumah tangga?

Tentu saja banyak sekali ide dan usaha yang bisa mendatangkan uang dari mulai memasak, menjahit, menyulam, berdagang, menulis dan lain-lain.

Setiap orang memiliki bakat dan keahlian masing-masing.

Cobalah gali potensi kita, kalau kita blm bisa menggali kita. Becerminlah pada orang lain. Misalnya suami, teman dekat, keluarga kita.

Biasanya mereka akan memberikan penilaan yang objektif. Apa saja kemampuan kita yang bisa dikembangkan lebih lanjut.

Awalnya mungkin sulit menemukan. Namun semakin diasah maka akan semakin terampil. Percayalah jika kita sudah berazzam untuk mencapai sesuatu maka dngan pertolongan Allah dan usaha keras pasti semua akan lebih mudah

Sukses? Tentu bisa.

Nah, apakah berusaha dirumah akan sukses?

Tentu saja bisa. Misalnya Mustika Ratu dan Sari Ayu. Usaha yang mereka mulai dari garasi rumah dan berkembang menjadi perusahaan ternama.

Meskipun demikian. Usaha rumahan juga tetap harus dijalankan secara profesional.

Perlu diingat, bekerja dari rumah perlu tekad yang kuat dan keseriusan tersendiri.

Bagaimana tidak, bekerja dan berbisnis dirumah tidak ada batasan waktu, tidak ada jam kerja dan tidak punya bos yang menyuruh untuk segera menyelesaikannya.

Jadi diperlukan komitmen kuat dari pribadi agar bisa berhasil.

Konsep bekerja di rumah juga sangat dibutuhkan kedisiplinan dalam manajemen waktu, karena harus memisahkan  kepentingan rumah dan pekerjaan  sehingga perlu pengaturan waktu agar lebih produktif.

Untuk itu  perlu ditetapkan tujuan harian yang harus dicapai sehingga seluruh pekerjaan  selesai dgn baik.

Buatlah perencanaan yang matang dengan menyusun jadwal kerja yang rapi.

upaya lain yang perlu dilakukan adalah menanamkan pengertian kepada seluruh anggota keluarga agar mendukung  keberhasilan usaha ini sangat penting baik dari segi permodalan, tenaga dan support.

Selain itu point penting lainnya adalah bekerja atau berusaha dirumah adalah bahwa seseorang perlu belajar menghindari atau membiasakan diri dengan gangguan.

Terakhir, yang perlu disiapkan untuk mendukung kesuksesan bekerja atau usaha dari rumah adalah mampu membuat sistem  yang bisa dijalankan orang lain, sehingga suatu saat usaha tetap bisa dijalankan pegawai tanpa kehadiran sang pemilik.sang ibu rumah tangga tadi.

Pada tahapan itu income pasif sudah mampu diraih  sehingga seorang ibu rumah tangga dapat fokus mengurus rumah tangganya.

Enak bukan???
Yuk segera kita aktuatisasikan diri kita.
Agar bisa bermanfaat untuk umat.

Bandung, 20 Agustus 2015

Salam semangat

Millah kamilah muslimat

Toko online Rumah Kue Millah
( sedia aneka kuliner, bahan dan alat-alat kuliner)

08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4229



Thursday, August 20, 2015

Hidup adalah Pilihan

Team Nasyidah Muslimah Dawai Hati adalah nasyid pertama yang didirikan oleh Teater Adz Dzikr.

Saya senang dengan kegiatan kesenian.
Saya bisa mengembangkan semua kemampuan yang saya miliki.

Alhamdulillah...team Nasyidah Dawai hati sudah memiliki album pertama yang bertajuk Rindu Illahi.

Kebersamaan kami di group ini penuh dengan kenangan indah dan kekeluargaan.

Namun terpisah setelah para personilnya menikah dan memiliki putra putri.

Kami berlima saya, Teh Zakiah Darajat ( yang biasa dipanggil teh yayah), teh Desi Puspitasari ( dipanggil teh Eci), teh yani dan teh Lilis.

Kami memiliki kesenangan yang sama yaitu bernyanyi.

Alhamdulillah...kami juga difasilitasi mendapatkan kursus vokal dari Adz Dizkr.

Namun...hidup adalah pilihan.

Saya pribadi dihadapkan pada posisi sebagai seorang ibu, istri dan mahasiswa akhir. Yang harus bisa menyelesaikan kuliahnya.

Awalnya galau, harus meninggalkan dunia seni yang saya sukai.

Namun disisi lain. Saya harus memilih.
Tidak bisa semuanya dikerjakan secara bersamaan. Ada pilihan yang bisa kita prioritaskan " Kata suamiku saat itu.

Akhirnya dengan berat kami saya resign dari group ini. Dan fokus untuk menyelesaikan studiku. Dan fokus menjalani sebagai ibu dan istri.

Alhamdulillah...tahun 2004 saya lulus dengan predikat Cumlaude.

Siapa yang bersungguh-sungguh pasti berhasil.

Segala puji bagi Allah yang telah menuntun dan membimbing segala sesuatunya.

Sehingga saya bisa selesai kuliah juga.

Ya...saat itu sebagian teman-teman yang sudah menikah dan memiliki anak. Berhenti kuliah ditengah jalan.

Namun saya ingin membuktikan bahwa dengan menikah diusia muda. Bukan halangan bagi kita untuk tetap berprestasi dan meraih mimpi kita.

Nah...bagi yang masih gundah..menanti jodoh yang blm kunjung tiba.

mudah-mudahan segera Allah pertemukan dengan jodohnya.

Bagi yang sudah menemukan pasangannya.
Semoga bisa menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warohmah.

Salam semangat

Millah Kamilah Muslimat

Toko online Rumah Kue Millah
(Sedia aneka kuliner, bahan dan alat-alat kuliner)
08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4229

Mencintai Apa yang Kita Kerjakan

Terkadang ada sebagian orang yang masih bingung.

Mau bisnis apa? Ngga ada modal, ngga ada waktu, ngga punya bakat. Malu kalau jualan.

Tapi bagi orang yang ingin sukses, buang jauh-jauh semua alasan itu. Kita coba cari solusinya. Bukan mencari berbagai alasan.

Modal memang pasti  kita butuhkan.

Hanya coba kita cari bisnis yang kira-kira kita sukai dan bisa mulai dari modal yang kita miliki.

Semangat dan kemauan yang kuat juga itu merupakan modal.

Dan untuk modal lainnya. Kita bisa dapatkan. Misalnya kita ikut serta dalam lomba wirausaha atau apapun itu yang penting halal.

Jika menang. Itu bisa kita jadikan modal juga.

Kita bisa mulai berbisnis dari yang kita sukai. Misalnya saya suka dgn dunia kuliner dan dunia pendidikan. Sesuai dengan background pendidikan saya dari tata boga

Apa yang bisa saya lakukan?
Nah...saya coba kombinasikan dari kesukaan saya.

Sebelum buka bisnis ini. Niatkan karena semata-mata ibadah karena Allah. Bukan semata-mata mencari uang saja.

Saya yakin insha allah akan banyak keberkahan yang Allah berikan jika diniatkan karena Allah.

Saya buka bisnis Toko Online tentang kuliner, bahan dan alat-alat kuliner.

Juga buka Lembaga pelatihan Kuliner Rumah Kue Millah.

Alhamdulillah...saya masih tetap bisa menjadi ibu rumah tangga, berbisnis juga tetap bisa saya jalankan, dan sharing dengan para wirausaha lainnya juga tetap bisa kita lakukan.

Dengan bisnis ini, waktu kita bisa lebih fleksibel dan bisnis yang menjanjikan.

Nah..supaya saya dekat dengan customer maka saya buat group di FB yang saya namakan Aneka Resep Kuliner, bahan dan alat-alat kue by Rumah Kue Millah yang saya singkat jadi AKBAR

Tujuannya selain mendekatkan dengan customer, juga bisa merangkul semua pengusaha kuliner lainnya, juga bisa bermanfaat dan bersinergi antar sesama member .

Sehingga mereka juga bisa tetap mempromosikan produk yang mereka jual juga digroup.

Alhamdulillah member yang ada saat ini sekitar 14.400 orang.

Steve job pernah bilang
Cintai pekerjaan yang anda kerjakan.
Jika belum bertemu, teruslah mencari jangan berhenti.
Anda pasti akan menemukannya.

Orang-orang yang sukses. Mereka mencintai pekerjaannya. Kalau hanya karena uang. Maka mereka akan menghalalkan segala cara untuk mendapatkannya.

Seperti pernah diutarakan Donal Trump
Saya tidak melakukan bisnis karena uang. Saya berbisnis karena saya memang ingin berbisnis.

Saya suka dengan dunia enteurpreunership sebetulnya semenjak saya duduk dibangku SD.

Dulu pernah saya jualan simping, makanan yang saya jual kesekolah.

Sampai kuliah saya berbisnis kerudung, kuliner, bahkan saya pernah menjual tabloid.

Gagal ya pernah gagal.
Namun hal itu tak membuat saya patah semangat.

Saya terus melakukan perubahan dalam bisnis saya.

Saya harus tetap berjuang jika ingin sukses.

Kalau saja dulu saya berhenti. Maka saya tidak akan bisa menggapai semua yang saya impikan.

Semoga bermanfaat ya.

Salam semangat buat semuanya.

Bandung 20 Agustus 2015

Wednesday, August 19, 2015

Paket Hemat alat menghias Kue

Bagi para pemula yang ingin belajar Cake Decoration.

Terkadang bingung. Alat apa saja yang perlu dipersiapkan.

Nah..kami coba bantu memudahkan.

Jika teman-teman ingin belajar Cake Decoration.

Alat-alat yang kita perlukan adalah :
1. Meja putar
2. Spatula
3. Paku mawar
4. Spuit
5. Plastik segitiga

Nah kami coba tawarkan ada paket hemat yang bisa anda dapatkan.

Untuk memdapatkan ke 5 jenis diatas.
Dengan harga Rp. 175.000,-

Sudah dapat semua barang diatas.

Info pemesanan
Toko Online Rumah Kue Millah
08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4229

Oke happy shopping ya..

Salam hangat buat semuanya
Semoga sukses selalu

Tuesday, August 18, 2015

Sekolah Pertama buat Zhifa

Zhifa panggilan putriku yang ke -4. Usianya 3,9 tahun

Suatu hari setelah semua kaka-kakanya pergi sekolah.

Tiba-tiba zhifa bilang

"Umi...jemput lagi mas hafi pulang ."

Mas hafi adalah kakanya yang ke 3.

"Lho..kenapa de?" Tanyaku
" Aku ngga ada temen.
Umi aku juga mau sekolah. "Katanya

"Oh..ade mau sekolah?" Tanyaku
" Iya"

Baiklah besok kita cari sekolah buat ade.

paginya sesuai janji saya.
Saya bawa anakku survei cari sekolah.
Alhamdulillah ...ada sekolah yang cocok buat putriku.

Kami coba daftarkan..karena tdk ada PG. Usia ade zhifa 3,9 bulan..


Akhirnya kami masukkan ke TKA.

Zhifa sangat antusias sekali, ketika hari pertama sekolah.

Pulang sekolah. Saya biasanya tanya pada anak-anak.
"Senang tidak hari ini?"

Anakku bilang : " senang umi"

"Ade belajar apa saja disekolah?" Tanyaku

"Belajar makan." Jawabnya dgn penuh kepolosan.
Hm..aku hanya tersenyum aja.

Mungkin karena hari pertama sekolah. Jadi masih sosialisasi dulu. Dan pada saat istirahat anak-anak makan snack bersama.
Makanya jawabannya belajar makan.

"Umi besok aku mau sekolah lagi.
Aku senang sekali sama bu guru, bu gurunya baik. " Kata Zhifa

Alhamdulillah..

Anakku bicara spt itu menandakan bahwa putri saya nyaman berada disekolah tersebut.

Pagi hari, putriku sudah bangun. Spt biasa langsung mandi. Pakai baju juga inginyya sendiri.

Ketika akan makanpun, anakku bilang.
" aku mau makan sendiri sama sayur"

Begitu lahapnya makan paginya.

Ketika akan pergipun, dia pakai kaos kaki dan  sepatu sendiri.

Tak mau dibantu uminya. Katanya ade juga bisa.

Saya coba motivasi dan penguatan dengan kebaikan dan kemandirian yang putriku lakukan

"Wah...ade pinter dan mandiri ya sudah bisa pakai baju sendiri, makan sendiri, pakai sepatu sendiri. Makasih ya de , sudah bantu umi"

Iya jawabnya dgn polosnya.

Kupeluk anakku dan kuberikan ciuman sayang.

Saya benar -benar terharu dibuatnya.

Begitu mandirinya.

Ade zhifa terimakasih ya Nak.
Semoga tumbuh jadi anak yang mandiri, sholehah, kebanggaan Allah dan Rosululloh.

Aamiin yaa Robbal Alamin.

Monday, August 17, 2015

Berdoalah pasti Allah akan kabulkan

Sesungguhnya Allah itu dekat.

Sebagaimana dalam firman-Nya
Berdoalah kepadaku, pasti akan aku kabulkan..

Doa yang kita panjatkan. Pasti akan Allah kabulkan. Namun biasanya ada yang cepat ada juga yang lambat.

Kalaupun belum juga dikabulkan. Bukan karena Allah tidak mendengar doa kita.
Namun Allah menangguhkannya. Supaya kita bisa berusaha dan bersabar.

Pernah suatu hari, saya berdoa semoga Allah segera mengundang ke Baitullah.Saking saya kepingin sekali kesana.

Selalu itu saya panjatkan.setiap saya sholat.

Hari demi hari kulalui. Namun hal itu tdk terjadi juga.

Hingga suatu hari. ALLAH menguji saya dengan ujian sakit. Yang harus dioperasi. Semua tabunganpun habis untuk biaya operasi.

Pada hari yang tidak berbeda jauh setelah saya . Tetangga saya yang berprofesi menjadi pemulung. Istrinya mengalami sakit kanker yang harus segera diobati.

Saat itu uang ditangan saya hanya ada sekitar 1 lembar uang seratus ribu .

Saya merasakan apa yang istrinya itu rasakan.

Betapa senangnya istri pemulung tersebut. sambil memeluk saya

Beliau mendoakan

Neng semoga Allah memberikan rezeki yang berlipat ganda dan diundang Allah ke Baitullah.

Aamiin jawab saya.

Sayapun pamit untuk pulang

Namun diperjalanan. Saya bingung mau belanja pakai uang apa.

Uangnya sudah dikasiin. Suami baru gajian awal bulan.

Bismillah...ya Allah saya tahu Engkau yang maha tahu kebutuhan hamba

Berikan rezeki yang halal, baik dan berkah dari manapun yang Engkau kehendaki.

Tidak berapa lama. Saya dapat telpn dari teman. Beliau mau membayar hutangnya .

Alhamdulillah saya bisa belanja kebutuhan hari itu.

Kamipun pergi ke sebuah supermarket. Kebetulan mau beli susu bendera.

Saya ajak ibuku tersayang kesana.

Sampai disana ada tulisan Pembelian minimal 100rb akan mendapatkan kupon Umroh Gratis

Saya beli susu tersebut dan alhamdulillah dapat 1 kupon.

saya bilang pada ibu saya
Mama ..doain ya mudah-mudahan dapat hadiah umroh

Ibu saya hanya menjawab :" Aamiin "

Doa ibu saya itu membuat saya yakin bahwa akan dikabulkan.

Setelah saya sembuh dari pasca operasi. Saya pun beraktivitas kembali mengajar disebuah sekolah swasta.

Saya baru beberapa hari bisa mengendarai motor.

Motor itupun saya dapatkan dengan cara cicilan bukan cash.

Tiba-tiba ada seseorang yang datang ke tempat mengajar kami. Pura-pura menanyakan siswa kami.

Kami pun tak curiga. Seusai pembelajaran sktr jam 1 siang. Saya mau beli makanan.

Pas kami cek ditempat parkir. Ternyata motor saya sudah raib.

Ya Allah ujian apa lagi yang Engkau berikan.

Begitu bertubi-tubi.

Akhirnya saya berdoa ya Allah semoga bermanfaat motornya dan diganti dengan yang baru. Saya ikhlaskan apapun yang terjadi.

Seminggu setelah kejadian saya ditelpon. Dari pihak susu Bendera kalau saya pemenang Umroh Gratis

Seolah masih tak percaya.
Namun janji Allah itu benar-benar terbukti.

Pada hari berikutnya, Alhamdulillah Motor juga dapat asuransi. Sehingga Motor yang hilang. Diganti motor yang baru.

Bukan hanya itu saja. Selain dapat hadiah Umroh. Saya pun dapat uang saku dari Susu Bendera.

Luar biasa berkali-kali lipat Allah ganti dengan yang lebih baik.

Saya yakin ketika kita memberikan sesuatu karena Allah. Maka Allah akan gantikan dengan yang lebih baik lagi

saya juga yakikn ketika kita berdoa maka Allah pasti akan kabulkan.

Pertolongan Allah juga sering saya rasakan.

Allah yang maha tahu, apa yng terbaik untuk hamba-hamba-Nya..

Walau awalnya pahit yang kita rasakan.
Namun ketika kita lapang dada dan ikhlas menerima semua takdir dari Allah.

Maka kita akan merasakan keajaiban- keajaiban dari Allah.

Semoga kita bisa mengambil hikmah dari setiap kejadian.

Terimakasih banyak ya Allah atas semua nikmat yang Engkau berikan.

Nikmat manakah lagi yang akan kita dustakan??
Dan jangan pernah ragu dengan semua pertolongan Allah.

Salam semangat..

Millah Kamilah Muslimat

Toko online Rumah Kue Millah
08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4229
Website : www.rumahkuemillah.blogspot.com
FB : Millah Kamilah Muslimat

Sunday, August 16, 2015

Rahasia Dibalik Ujian

Rahasia dibalik ujian yang Allah berikan pada kita.

Ujian dan cobaan yang diberikan Allah pada mukmin dengan kesukaran -kesukaran memiliki maksud lain.

Orang yang mengalami ujian dari Allah. Biasanya akan membuat seseorang  menghargai lebih baik nilai sebuah nikmat dan membuatnya lebih bersyukur.

Kesukaran dan kesakitan bisa mendewasakan jiwa manusia.

Kesulitan yang dihadapi di dunia membuat manusia akan lebih mampu membuat perbandingan antara baik dan buruk.

Kelebihan dan kekurangan
Kenyamanan dan keresahan

Allah memberikan ujian melalui kesulitan adalah cara Allah membedakan antara yang bersungguh-sungguh atau mereka yang berdusta.

Hanya dengan melalui perbandingan -perbandingan dan kesulitan inilah
Maka manusia akan menghargai nilai nikmat lahiriah dan bathiniah yang dirasakan.

Yang lebih utama. Bahwa dengan adanya ujian dan kesulitan ini akan membuatnya mampu bersungguh-sungguh.
Mengerti bagaimana Ia membutuhkan Allah dan memahami kelemahannya dihadapan-Nya

Sesuai Firman Allah dalam surat Albaqarah :255

Allah, tiada tuhan selain Dia.
Yang maha hidup yang terus menerus mengurus makhluk-Nya. Tidak mengantuk dan tdk tidur.
Milik-Nya apa yang ada dilangit dan dibumi.
Tidak ada yang memberi syafaat disisi-Nya tanpa Izin-Nya.
Dia mengetahui apa yang ada dihadapan dan dibelakang mereka.

Dan mereka tidak mengetahui sesuatu apapun tanpa Ilmu-Nya melainkan apa yang Dia kehendaki.
Kursi-Nya meliputi langit dan bumi.
Dia tidak akan berat memelihara keduanya.
Dan Dia maha tinggi dan maha besar.

Saya yakin seyakin yakinnya.
Bahwa setiap ujian atau cobaan yang Allah berikan adalah cara allah mendidik kita untuk lebih baik, lebih lapang dada dan lebih dewasa, lebih bijak dalam menjalani hidup ini.

Setiap orang pasti akan memiliki masalah namun tergantung cara kita menyikapi masalah tersebut.

Apakah dgn adanya masalah itu kita akan bersyukur ataukah kufur nikmat.

Semoga Allah menjadikan kita sebagai hamba-hamba Allah yang pandai bersyukur dan bersujud kepada-Nya.

Aamiin yaa robbal alamin

Bandung 17 Agustus 2015

Salam hangat buat semuanya

Millah kamilah Muslimat

Aneka Meja Putar


Aneka Meja Putar

Meja putar atau bisa disebut Cake Turntable / Lazy Susan

Meja putar ini berfungsi untuk memudahkan dalam menghias kue ultah, pengantin dan kue tart lainnya.

Meja putar terbuat dari bahan plastik, besi, keramik bahkan stainles staill
Adapun diameternya biasanya sekitar 30 cm

Info pemesanan

Toko Online Rumah Kue Millah
08112224881 ( sms/wa )
Pin BB 52389C8A
FB : Millah Kamilah Muslimat
Group FB : Aneka Resep Kuliner, bahan dan alat-alat kue by Rumah Kue Millah
Website : www.rumahkuemillah.blogpot.com
 



Sukses adalah Pilihan

Kesuksesan akan didapatkan dengan kesungguhan hati
dan kegagalan terjadi karena akibat kemalasan
Bersunggu-sungguhlah maka kamu akan mendapatkan
apa yang kamu inginkan.


Setiap orang pasti memiliki keinginan untuk sukses, namun tidak semua orang bisa mewujudkan mimpinya itu.

Sukses adalah ketika seseorang  mampu mewujudkan mimpinya. Misalnya seseorang ingin menjadi pengusaha.  dan ia mampu mewujudkannya. Disitulah kesuksesan menurut dirinya.

Kriteria sukses masing-masing berbeda, akan sangat tergantung pada cita-cita masing-masing setiap orang.

Ketika kita ingin sukses maka kita harus mempu mengotimalkan setiap potensi yang kita miliki , sehingga bisa  menghasilkan produktivitas yang lebih tinggi.

Kesuksesan seseorang juga tergantung pada  kerjakeras yang dia lakukan, semakin keras bekerja, akan semakin dekat dengan kesuksesan yang dia mimpikan selain kerja keras kita juga perlu bekerja dengan cerdas.

Kerja cerdas adalah berpikir kreatif dan inovatif , agar kerja keras yang kita lakukan  membuat produktivitas yang lebih meningkat.

Selain kerja keras dan kerja cerdas, juga kerja dengan ikhlas.

ketika kita melakukan sesuatu dengan niat ikhlas, maka selain kita akan mendapatkan pahala dari Allah, maka kita juga tidak akan mudah mengeluh ketika mengalami kegagalan.

 Tidak ada kesuksesan dalam berbagai profesi di dunia ini yang tidak mengandalkan kerja keras .
karena itulah pilihan itu tergantung pada diri kita sendiri..


Apakah kita mau sukses, berarti kita harus bekerja keras, bekerja Cerdas dan bekerja ikhlas, atau mau biasa-biasa saja, ya tidak perlu bekerja keras.

Salam semangat

Millah Kamilah Muslimat





Toko Online Rumah Kue Millah
( Sedia Aneka Kuliner, Buku, bahan dan alat-alat Kuliner )

Lembaga Pelatihan Kuliner ( LPK) Rumah Kue Millah)

08112224881 ( sms/wa)
Pin BB 54FC4299
FB : Millah Kamilah Muslimat
Website : rumahkuemillah.blogspot.com


Mulailah Dengan Niat Baik Karena Allah

Mulailah dengan niat baik karena Allah

Memulai sesuatu dengan niat karena Allah, akan mendatangkan keberkahan dan ridho Allah.
Niat yang baik adalah niat yang dipenuhi  oleh keinginan untuk berbuat baik., bagi diri sendiri maupun bagi orang lain.

Niat yang baik dan tulus meniadakan keinginan untuk berbuat negatif  atau kerusakan dari apa yang diperbuatnya.

Tidak ada sama sekali terversit  bahwa apa yang diperbuatnya akan dilakukan untuk membuat kerusakan dilingkungan sekitar.

Niat yang baik akan menebarkan kebaikan bagi semua orang, karena prinsip hidupnya adalah
" Sebaik-baik  manusia adalah orang yang paling baik dan paling bermanfaat bagi orang lain."


Kebaikan itu akan memancar dari diri sendiri dan lingkungannnya.

Jika seseorang dipenuhi dengan niat kebaikan  dalam mengerjakan sesuatu , maka kebaikan itu biasanya akan menular pada yang lain, sehingga secara bergelombang akan menimbulkan efek bola salju  kebaikan yang semakin lama semakin membesar.

Jadi, apapun yang kita kerjakan , mulailah dengan niat yang tulus  dan ikhlas karena Allah. Agar apa yang dikerjakannya mendapatkan kebajikan. baik bagi dirinya maupun  bagi orang lain


Hati dan niat yang bersih akan membawa seseorang pada semangat  dan kualitas hidup yang bersih pula.

Dengan demikian , apa yang dihasilkan dari niat yang bersih itu akan pula menghasilkan karya yang baik dan bermanfaat.

Salam Semangat buat semuanya

Millah kamilah Muslimat

Toko Online Rumah Kue Millah
( Sedia Aneka Kuliner, buku, bahan dan alat-alat Kuliner)
08112224881 ( sms/ wa)
Pin BB 54FC4229
FB : Millah Kamilah Muslimat
Website : www.rumahkuemillah.blogspot.com

Saturday, August 15, 2015

Rahasia Di Balik Ujian Allah

Rahasia dibalik ujian yang Allah berikan pada kita. 

Ujian dan cobaan yang diberikan Allah pada mukmin dengan kesulitan dan ujian-ujian lainnya memiliki maksud lain. 

Orang yang mengalami ujian dari Allah. Biasanya akan membuat seseorang  menghargai lebih baik nilai sebuah nikmat dan membuatnya lebih bersyukur.

Kesulitan hidup maupun ujian sakit yang dirasakan bisa mendewasakan jiwa manusia. 

 Kesulitan yang dihadapi di dunia membuat manusia akan lebih mampu membuat perbandingan antara baik dan buruk.
 Kelebihan dan kekurangan 
Kenyamanan dan keresahan 

Allah memberikan ujian melalui kesulitan adalah cara Allah membedakan antara yang bersungguh-sungguh atau mereka yang berdusta. 

 Hanya dengan melalui perbandingan -perbandingan dan kesulitan inilah maka manusia akan menghargai nilai nikmat lahiriah dan bathiniah yang dirasakan. 

 Yang lebih utama. Bahwa dengan adanya ujian dan kesulitan ini akan membuatnya mampu bersungguh-sungguh. Mengerti bagaimana Ia membutuhkan Allah dan memahami kelemahannya dihadapan-Nya 


Sesuai Firman Allah dalam surat Albaqarah :255 

 Allah, tiada tuhan selain Dia. Yang maha hidup yang terus menerus mengurus makhluk-Nya. Tidak mengantuk dan tdk tidur. Milik-Nya apa yang ada dilangit dan dibumi. Tidak ada yang memberi syafaat disisi-Nya tanpa Izin-Nya.  Dia mengetahui apa yang ada dihadapan dan dibelakang mereka. Dan mereka tidak mengetahui sesuatu apapun tanpa Ilmu-Nya melainkan apa yang Dia kehendaki. Kursi-Nya meliputi langit dan bumi. Dia tidak akan berat memelihara keduanya. Dan Dia maha tinggi dan maha besar. ( Alquran Surat AlBaqarah ayat 255)


Saya yakin seyakin yakinnya. Bahwa setiap ujian atau cobaan yang Allah berikan adalah cara allah mendidik kita untuk lebih baik, lebih lapang dada dan lebih dewasa, lebih bijak dalam menjalani hidup ini. 

 Setiap orang pasti akan akan diuji sesuai dengan kemampuannya,   namun tergantung cara kita menyikapi ujian tersebut. 

 Apakah dgn adanya masalah itu kita akan bersyukur ataukah kufur nikmat??

Semoga Allah menjadikan kita sebagai hamba-hamba Allah yang pandai bersyukur dan bersujud kepada-Nya.

Aamiin yaa robbal alamin 


Bandung 17 Agustus 2015

 Salam hangat buat semuanya 

Millah kamilah Muslimat